Minggu, 05 April 2015

MOUNTAINERING


Pengertian gunung hutan ialah segala kegiatan yang berada di daerah gunung atau hutan. Kegiatannya meliputi pendakian, observasi dan penelitian.

Motivasi mendaki gunung :
  Mensyukuri nikmat Tuhan Yang Maha Esa.

·         Ingin bersahabat dengan alam.
·         Mengenal alam lebih jauh.
·         Mengenali potensi yang tersimpan di alam bebas.
·         Mencari pengalaman baru.
·         Menempa diri untuk menjadi manusia yang arif dan bijaksana dalam menempuh hidup.

Mendaki gunung dalam pengertian mountaineering terdiri tiga tahap yaitu :
• Berjalan ( hill walking ).
• Memanjat tebing ( rock climbing ).
• Mendaki gunung es ( snow and ice climbing ).
Di Indonesia tahap pertamalah yang banyak di gunakan karena kondisinya yang memungkinkan. Dalam  mendaki gunung ada dua faktor resiko yang mempengarui berhasil tidaknya suatu pendakian :
• Faktor Subyektif ( datangnya dari sipendaki sendiri ). Factor ini harus dipersiapkan sebaik mungkin sebelum pendakian.
• Fakator obyektif ( datangnya dari luar sipendaki ) factor ini bisa berupa badai, hujan, kabut dan sebagainya dsb. faktor ini masih bisa di perhitungkan, meskipun hal ini tidak semudah faktor intern.

PERLENGKAPAN MENDAKI GUNUNG
Untuk sebuah pendakian diperlukan suatu perlengkapan yang harus disiapkan


SEPATU
Sepatu untuk melindungi kaki, sepatu untuk mendaki harus mempunyai sol yang kembangnya besar agar cengkrammannya kuat, berpunggung tinggi supaya biasa imemperkokoh pergelangan kaki, di dalam mempunyai ruang yang luas agar jari-jari kaki tidak terdorong ke depan saat menuruni guunung. dan pilihlah satu nomor lebih besar dari sesungguhnya.

RANSEL
Gunanya untuk membawa semua perlengkapan pendakian, yang perlu di perhatikan dalam penggunaan rangsel ini faktor keamanan dan kenyamanan. Pilihlah ransel yang sesuai dengan postur tubuh. Pengepakan barang juga mempengarui kenyamanan.

PAKAIAN
Karena sering terjadi perubahan suhu udara yang tidak terduga, maka pakaian harus disesuaikan dengan keadaan tersebut. Bahan dan pakaian dipilih untuk menjaga kehangatan tubuh, dari angin dan hujan.
Juga membawa ponco, sarung tangan, sarung kepala, kaos tangan, kaos kaki, bahannya kalau bisa dari wol, warna yang norak. Kalau tersesat tim SAR mudah melihatnya.

TENDA
Tenda merupakan tempat berlindung dari angina dan hujan. Tidur di tenda yang nyaman akan mengembalikan tenaga untuk berjalan esoknya. Dari bentuknya tenda ada beberapa macam, tenda dome, tenda prisma, tenda piramit kubah, tenda barak dan lain lain.

PERLENGKAPAN TIDUR
Bahan terbaik untuk kantung tidur di gunung adalah down atau duvet. Down atau duvet adalah bulu-bulu halus dari unggas aquatik, biasanya angsa atau bebek. Dan harganya mahal.

PERLENGKAPAN MASAK
Kompor yang kecil dan praktis adalah pilihan terbaik untuk memasak di atas gunung. Panci kecil dari almonium atau baja yang lebih praktis nesting, yaitu satu set panic bila tidak dipakai bias disusun menjadi satu. Juga membawa sendok, gelas, piring dan keperluan lainnya.

PERLENGKAPAN MAKANAN
Makanan siap saji pilihan utama di bawa sebagai bekal mendaki gunung. Praktis bawanya, cepat masak sehingga menghemat waktu dan bahan bakar, di took banyak tersedia seperti kornet, sarden, mie instant, biscuit, coklat,dan lain-lain. Pendaki gunung membutuhkan sekitar 5000 kalori 70 gram sampai 100 gram protein.

PERLENGKAPAN TAMBAHAN
Selain perlengkapan utama yang harus dibawa seperti senter, lilin, parang, katong plastic, penangkis serangga, minyak pelindung matahari, obat-obatan pribadi, satu set P3K, perlengkapan kebersihan seperti sikat gigi, sisir, cukur kumis dan lain-lain.



sumber:
DIKTAT PENDIDIKAN PALAGASI


Tidak ada komentar:

Posting Komentar